Setelah sebelumnya saya posting tentang cara install wine di ubuntu, kali ini saya mau nge-share tentang cara install X-treme downloader. Oya, bagi temen-temen yang belum tau apa itu X-treme downloader adalah semacam program untuk men-download, layaknya IDM kalau di windows.
Berikut cara install X-treme downloader di Ubuntu.
- Langkah pertama, kita harus menambahkan repository terlebih dahulu. Buka terminal, tekan Ctrl+Alt+t bersamaan.
- Ketikkan sudo add-apt-repository ppa:noobslab/apps
- Tekan enter, kalau diminta memasukkan password, masukkan saja sesuai password super user kamu. Tunggu sampai proses selesai.
- Setelah proses selesai, silakan ketikkan sudo apt-get update
- Berikutnya, ketik sudo apt-get install xdman
Terima kasih sudah membaca. Salam, Soni Setiawan
0 comments:
Post a Comment